SEKILAS SEJARAH REIKI
Reiki adalah metode penyembuhan alami yang sangat kuno berasal
dari Tibet, sebagai metode penyembuhan tradisional dikalangan para biksu /
biarawan Tibet. Setelah menghilang dari peredaran dan pada akhir
abad 18 metode ini diketemukan kembali oleh Dr Mikao Usui dan diberi
nama Reiki dalam bahasa Jepang yang berarti Rei = alam semesta dan
Ki = energi .
Seluruh sistem Reiki, baik secara
langsung maupun tidak langsung, berasal dari Reiki tradisional Usui. Reiki Inti
sendiri bila dirunut dari silsilahnya tetap berasal dari Reiki tradisional
Usui.
Reiki sendiri berasal dari
Jepang, terlepas dari anggapan orang yang menyatakan Reiki bukan berasal dari
Jepang. Reiki ditemukan oleh Sensei Mikao Usui yang lahir pada tanggal 15
Agustus 1865 di district Yamagata. Pada masa kanak-kanaknya, Sensei Usui
belajar Budhisme di sekolah dan di Kuil yang terletak di Gunung Kurama. Selain
itu beliau juga belajar Chi Kung Jepang yang disebut Ki Ko serta teknik
penyembuhan oriental lainnya. Disebutkan beliau merupakan pelajar yang cerdas
dan rajin serta menjadi pengusaha yang sukses.
Sekitar tahun 1914 beliau
bermeditasi di Gunung Kurama selama 21 hari. Selama waktu 21 hari tersebut
energi Reiki memasuki cakra mahkotanya. Beliau menemukan kalau dirinya
mendapatkan anugrah dalam penyembuhan dan mengetehui tidak seperti Chi Kungnya
yang akan terkuras energinya, energi Reiki ini akan menyembuhkan tanpa mengurasnya.
Kemudian kemampuan ini
diajarkan kepada muridnya melalui Reiju (teknik pendahulu attunement). Sensei
Usui telah melatih 2000 orang murid pada level praktisi dan 16 orang hingga
level Master. Beliau meninggal pada tanggal 9 Maret 1926.
Dr Chujiro Hayashi merupakan
salah satu murid dari Sensei Usui, yang merupakan purnawirawan perwira angkatan
laut Jepang. Kemudian Dr Hayashi membuka klinik Reiki. Disebutkan dari Dr
Hayashilah munculnya 12 posisi tangan dan berubahnya teknik reiju menjadi
attunement.
Salah satu murid Dr
Hayashi yaitu Ny Hawayo Takata merupakan orang Jepang kelahiran Hawaii. Setelah
disembuhkan melalui metode Reiki di klinik Dr Hayashi, Ny Takata tertarik untuk
belajar Reiki. Ny Takata mendapatkan tingkat Master Pengajar pada tanggal 21 Februari
1938 dan merupakan Master ke 13 yang diinisiasi oleh Dr Hayashi. Ny Takata
melatih 22 orang murid sampai tingkat Master Pengajar. Dari
22 Master Reiki inilah metode Rei Ki berkembang keseluruh dunia.
Kemudian metode Reiki ini dibawa kembali ke Asia dan masuk ke
Indonesia sekitar tahun 1990 an, dan tidak diketahui siapa yang pertama membawa
metode penyembuhan alami ini ke Indonesia.
Reiki di Indonesia bermula dari kelompok kelompok kecil
dan berkembang pesat dan akhirnya banyak wadah wadah/yayasan yang berdiri dan
mengembangkan pengajaran Reiki ini kepada masyarakat . Karena
metodenya yang cukup sistimatis dan simple maka dapat dipelajari
oleh seluruh masyarakat tanpa batasan usia,jenis kelamin, etnis,status maupun
agama.
Reiki yang diajarkan oleh Ny
Takata kehilangan praktek meditasi dan spiritualnya, tidak diketahui apakah Ny
Takata tidak mendapatkannya dari Dr Hayashi atau Ny Takata sendiri yang sengaja
tidak mengajarkannya karena mengganggap orang Barat tidak akan menerimanya.
Karena adanya kekurangan ini, setelah kematian Ny Takata pada tahun 1980 banyak
Master yang menambahkan teknik lain di luar Reiki ke dalam sistem, misalnya
dari Chi Kung, teknik Tibet, Wicca dan lainnya. Sehingga kemudian muncul banyak
aliran baru, seperti Raku Kai Reiki, Vajra Reiki, Essence Reiki, Karuna Reiki,
Seichim Reiki, Tera Mai Reiki, Reiki Jundalini, Reiki Tummo,Reiki Vajra Aruna,
Quark Reiki Atomik Kundalini dan lainnya.
MANFAAT
REIKI
Reiki dikenal sangat bermanfaat untuk penyembuhan dan proses
regenerasi sel didalam tubuh manusia .
Pemanfaatan energi positif alam
semesta untuk memperbaiki systim metabolisme tubuh manusia. Dengan seringnya
kita meng akses energi positif maka energi negatif didalam tubuh kita dengan
sendirinya akan menjadi positif atau akan terdorong keluar dari tubuh kita.
Karena selamanya antara positif dan negatif tidak akan pernah menyatu.
Reiki bukan hanya bermanfaat bagi
yang sakit baik psikis maupun phisik Tetapi
Reiki juga bermanfaat buat orang yang sehat sehingga terhindar dari pengaruh
energi yang negatif dan akan bertambah cerah, semangat, awet muda dan terhindar
dari stres.
KEISTIMEWAAN
REIKI
Reiki memiliki banyak keistimewaan; Reiki
dapat dimanfaatkan oleh manusia, hewan bahkan tumbuh tumbuhan.
Reiki
sangat mudah dipelajari hanya dalam 1 hari mengikuti Pelatihan dengan di
inisiasi/attunement (pembukaan 7 titik Cakra Utama/cakra mayor dan minor dengan
menghubungkan kedalam Kundalini) maka yang bersangkutan langsung menjadi
Praktisi Reiki / Penyembuh Reiki.
Penyembuh tidak akan
terkontaminasi oleh penyakit yang diderita oleh pasien atau tidak akan tertular
oleh penyakit pasien, karena dengan metode Reiki penyakit / negatif dari tubuh pasien bukan kita ambil
atau tarik; tetapi penyakit / negatif di tubuh pasien kita dorong dengan energi
Reiki agar keluar dari dalam tubuhnya.
Energi Penyembuh
tidak akan terkuras atau kehabisan energi karena terlalu banyak menyembuhkan
pasien; justru semakin banyak menyalurkan energi semakin baik buat penyembuh
karena semakin baik sirkulasi energi positif dalam tubuhnya.
Proses penyembuhannya pun tanpa harus menyentuh tubuh pasien,
dengan jarak 5–10cm energi
Reiki yang dipancarkan melalu chakra telapak tangan penyembuh tetap akan
mengalir masuk ke tubuh pasien; selanjutnya energi positif inilah yang bekerja
mendorong energi negatif keluar dari tubuh pasien.
Bahkan dapat
dilakukan dari jarak jauh, berlainan lokasi, lain kota maupun lain negara
penyembuhan dengan Reiki ini tetap dapat dilakukan. Dengan cara pentransferan
energi jarak jauh.
Pada tingkatan
personal master penyembuh dapat melakukan pemrograman untuk kesembuhan pasien
dengan cara proses penyaluran energi Reiki ini diprogram untuk dapat bekerja
sesuai dengan rencana penyembuh.
CAKRA DAN AURA
CAKRA.
Chakra
adalah simpul atau pusat pusaran energi kehidupan manusia. Selama manusia hidup
maka Chakra atau simpul pusaran energi kehidupan tersebut tetap bekerja walaupun tidak maksimal.
Diyakini
ada 365 chakra didalam tubuh manusia; namun selama ini hanya 7 (tujuh) chakra
chakra utama yang sangat dominan memperngaruhi prilaku kehidupan manusia saja
yang banyak dibahas dan di kembangkan.
7
Chakra utama tersebut adalah :
Chakra
Mahkota :
terletak di puncak kepala;
Chakra Ajna : terletak diantara kedua alis
mata
Chakra Tenggorok : terletak
di tenggorokan
Chakra
Jantung : terletak ditengah dada
Chakra Solar Plexus : terletak di daerah
solar Plexus / daerah cekung diantara
tulang rusuk.
Chakra
Sex : terletak di daerah kemaluan
Chakra Dasar :
terletak di daerah dasar tulang punggung atau di ujung tulang ekor
Untuk
mengembangkan atau mengaktifkan chakra
chakra ini sangat efektif dengan jalan meditasi dan mengalirkan energi secara
bertahap dari chakra mahkota hingga ke chakra dasar. Namun ini akan membutuhkan
waktu yang relatif lama hingga bertahun tahun lamanya; sehingga diketemukan
cara yang instant yaitu dengan jalan di inisiasi /attunement oleh seorang
Master Reiki.
AURA
.
Istilah
Aura memang banyak disebut sebut pada setiap pengajaran dari terapi yang
menggunakan energi baik itu terapi Reiki, Prana maupun tenaga dalam. Namun aura
itu sendiri banyak yang memberikan pengertian yang berbeda satu sama lainnya.
Aura
adalah pancaran medan magnit, pancaran energi eterik yang keluar dari dalam
tubuh manusia yang membentuk lapisan proteksi menyelimuti tubuh phisik
manusia.
Biasa
lapisan medan magnit yang menyelimuti/memproteksi tubuh manusia ini juga
disebut dengan kata tubuh bioplasmic dimana lapisan energi/aura ini sifatnya
hidup dapat dirasakan dan dapat dilihat dengan mata telanjang,
Pada
dewasa ini aura tersebut sudah dapat diabadikan dengan foto aura, dan semua
warna yang dipancarkan dari dalam tubuh tersebut dapat kita lihat dalam foto
aura tersebut. Warna warni yang dipancarkan inilah dapat kita simpulkan dengan
keluhan/penyakit yang diderita si pasien maupun kondisi phisik/batin/emosional
si pasien.
Dan
untuk langkah langkah pen terapi annyapun akan lebih memudahkan si
penyembuh.
Contoh gambar pancaran aura :
Copyright Manual "Reiki" by. PCK
Gubes PCK
M. Juharuddin Mutohar
0 komentar:
Posting Komentar